Selasa, 30 Agustus 2016

0 Teman Tapi Menikah [ TTM ]

Teman Tapi Menikah [ TTM ] -
Assalamu'alaikum wr.wb.

#TEMANTAPIMENIKAH
Salah satu novel yang menjadi Penghuni Baru di Rak kecilku mulai hari ini 290816. Setelah sekian lama tidak mempunyai budget untuk membeli penghuni rak ini, Alhamdulillah menemukan novel ini. Menjadi penggemar Novel terkadang kurang bagus juga, karena bisa jadi terserang melow mulu.hahaha Tetapi namanya juga Hobby, harapannya nanti bisa mempunyai perpustakaan kecil dirumah sendiri. aamiin 



#TEMANTAPIMENIKAH ini merupakan sebuah novel non fiksi karangan dari Kak Ayudia Bing Slamet yang notabene seorang entertaiment dan suaminya, yakni Kak Ditto yang juga seorang seniman. Isi novel ini cukup menarik, jika ditelaah isinya merupakan kisah nyata perjalanan cinta mereka yang pada akhirnya bersama meski berjuang dijalan yan berbeda. Selain itu bahasanya mudah untuk dipahami karena bahasa yang digunakan oleh mereka seperti bahasa kesehariaan. Pokoknya Baca novel ini rasanya campur campur, antara baper-ngarep-mupeng-bahagia dan bisa jadi Aku tanpa sadar senyum senyum sendiri.... Ya Allah mau dunk yang kaya gini kisahnya sama #dia. hehehe

Yuk Recomended bangetttt novelnya... Dapat dibeli di toko Gramedia seluruh Nusantara...hehehe Serasa promo.... tapi ini nggak endorse loch ya...

Happy Blogging ^ ^

Kamis, 18 Agustus 2016

0 Sarung Henpon Pelangi

Sarung Henpon Pelangi -
Assalamu'alaikum wr.wb.

Alhamdulillah.... Done!!! Setelah sekian lama rajutan yang tersendat sendat selesai.  hehehe
Ini Sarung Henpon yang ke sekian kali pernah dibikin, dan baru kali ini warnanya mainstream. PELANGI... Yupsss RAINBOW ^.^ Sebenarnya bukan karena Saya suka yang full warna, tetapi bahan yang Saya gunakan adalah benang benang sisa yang ada, menurut Saya mubazir jika harus dibuang begitu saja. Akhirnya berinisiatiflah benangnya dibuat Sarung HenPon untuk Henpon saya sendiri.hehehe

Sarung Hp dan Bross


Merajut memang salah satu kegiatan yang Saya gemari sejak di bangku SD, tetapi sedikit ter arah saat duduk di bangku SMP. Kenapa demikian?? di sekolah Saya ( SMP N 1 Panekan ) terdapat beberapa kegiatan yang mungkin bisa dibilang seperti sekolah kejuruan. Saya tidak tahu pasti kenapa ada Pelajaran lokal seperti Elektro, Pembukuan, Tata Busana. Nah setelah Saya lulus, Saya berpikir mungkin SNESPA ingin memberikan ilmu dasar sebelum Kami masuk Ke jenjang pendidikan berikutnya. Misalnya, jika yang ingin masuk ke SMA ( yang mempunyai jurusan IPA / IPS ), Ilmu dasarnya pasti pasti kami dapatkan, karena kedua pelajaran tersebut merupakan pelajaran wajib. Tetapi bagaimana dengan yang ingin masuk ke SMK ( Sekolah Menengah Kejuruan)?? Nah itu jawabannya, Sekolah Saya memberikan Ilmu dasarnya.hehehe Nah merajut itu masuk dalam kategori Tata Busana, dimana ada beberapa materi lain seperti menjahit ( ini lebih asyik karena belajar membuat baju dan kemudian kami bisa kenakan). Karena salah satu hobby ini Saya mempunyai impian, berharap suatu saat nanti jika Saya sudah menikah ingin sekali mempunyai Gerai Rajut. Karena Saya ingin mempunyai kegiatan yang insyaAllah tidak menganggu waktu Saya dalam mengurus keluarga. Aaamiin
( Bahkan saat ini sedang membayangkan, Saat pernikahan nanti souvenir pernikahan maunya dari hasil kerajinan tangan sendiri yang dari sekarang sudah dikumpulin. Meski belum tahu nich bakal dikhitbah sama siapa. Semoga oleh #dia. Aamiin ) ^ _ ^



Happy Blogging

Sabtu, 06 Agustus 2016

0 Penyebab The Proxy Server is Refusing Connections di Mozilla Firefox

Penyebab The Proxy Server is Refusing Connections di Mozilla Firefox -
Assalamu'alaikum sahabat semua...

Sudah lama tak menuliskan sesuatu di blog. Kurang bahan buat nulis ( read : sedang menjadi Miss Magerella.hehehe) Sebenarnya penyebab dan cara mengatasi proxy server ini sudah banyak di ketahui sahabat dimanapun berada. Bahkan ini ini bisa di sebut review saja saat dulu diberi tahu oleh sahabat saya juga. Berhubung sedang bingung di sabtu malam ini mau nulis apa, Tiba-tiba ada sahabat Saya menghubungi dan mempunyai masalah tersebut. Nah kebetulan kan bisa jadi bahan dan catatan di blog ini.



Saat kalian mempunyai masalah ini, jangan langsung panik yuk pelan pelan ikuti cara di bawah ini untu mengatasi The Proxy Server is Refusing Connections di Mozilla Firefox :

  • Buka Browser Mozilla Firefox, klik menu Tools (  menu bar ) kemudian pilih Options dan akan muncul jendela baru.
 
  • Di jendela baru akan muncul beberapa tab, pilih tab Advanced, kemudian tab Network. Dan klik Settings dan akan muncul jendel "Connections Settings".
  • Pada jendela Connections Setting klik radio button NO PROXY
  • Selanjutnya klik OK dan coba kembali gunakan browser Mozilla Firefox.

Nah mudah kan sahabat....semoga bermanfaat ya....
Happy Blogging ^_^

Senin, 01 Agustus 2016

0 TIPS MENGHADAPI UJIAN!!!

TIPS MENGHADAPI UJIAN!!! -
Assalamu'alaikum Wr Wb Sahabat Kampusss ( yang diluar kampus juga ^,^ )...

Sebelum memasuki TIPS UJIAN Saya mau share tentang pengalaman saat Ujian yang menggemaskan. Ini hanya sekedar cerita tentang kejadian lucu atau kurang lucu bahkan bikin jleb bagi kami saat itu ( bagi Saya apalagi ).


Pada suatu hari Saya, Icha, Eva, Halim dan Mega sangat berbahagia sekali, karena apa?? hari itu hari terakhir Final Test di 0316. Selama 2 pekan ujian akhirnya selesai juga, Alhamdulillah. Cerita ini terjadi karena mungkin Kami atau bahkan Saya sendiri sangat santai, karena sudah ter iming iming dengan kalimat Ibu Dosen yang " Kita Ujian Open Book " ( entah iming iming bahasa Indonesianya apa tuch). Kalimat Open Book memang selalu menjadi suatu kalimat pendek yang ditunggu tunggu bagi mahasiswa kelas executive seperti kami. Nah dengan berbekal kisi kisi yang diberikan oleh Beliau, kami membuat catatan yang insyaAllah akan keluar saat ujian. Emang dasar Saya sedang sedikit mager juga, akhirnya di hari hari mepet baru membuat catatan dan membaca hanya sekilas karena tidak ambil pusing toch kan Open Book pikir saya.hehehe Dan pada akhirnya beginilah kenyataannya...............

Saya sampai dikelas pukul 18.30 wib, dengan sedikit merasa kasihan pada diri sendiri karena sepatu dan rok saya basah akibat diguyur hujan saat perjalanan dari Masjid menuju keruang kelas, apesnya lagi meskipun cuaca hujan tetap saja hawanya panas, namanya juga Jekardah hehehe. Yasudah tak apalah, nanti dikelas bisa ngadem pakai AC *pikir saya*. Sampai di kelas, aliran listrik belum On Mungkin karena lantai 4 jarang digunakan sehingga pukul 19.00 baru On. Hemmm sabar.. Tidak lama sahabat saya Icha datang dan merasakan kepanasan seperti saya. Selama dikelas kami berdua hanya berbincang bincang kenapa panas, bagaimana mudik dan yang tidak ada sangkut pautnya dengan materi ujian hingga akhirnya lampu dan AC berfungsi serta Pengawas sudah mulai datang. Dengan perasaan tetap bahagia "Open Book" nggak deg deg an sama sekali.hehehe Tak lama bapak Pengawas 1 menyuruh kami menaruh tas di depan dan mengucapkan "Metode Ujian Close Book". Jegeeeeerrrrrrrr semua tengak tengok dan gelagapan termasuk saya yang hanya memahami sebagian saja. Berharap dapat hidayah bisa mengerjakan semua.aamiinn Tak sampai disitu ternyata bukan hanya 1 pengawas yang ada di dalam ruangan Kami, tetapi untuk pertama kalinya di awas oleh 3 pengawas sekaligus.terima kasih Bapak atas hadiahnya di ujian terakhir,hehehe

sekitar 15 menit kemudian ketiga sahabat saya datang, Mega-Halim-Eva dengan wajah berseri seri ( seperti wajah Saya sebelum dengar close book) yang langsung bertanya "Open Book kan?", dengan muka serius saya bersama icha bilang "Close Book"... melihat Eva yang kaget rasanya mau teriak "Aku juga kaget loch hahaha".


Intinya ya teman teman Nih pesan buat kalian supaya nggak Shock dan kelabakan seperti Saya dan berakhir menggali ekstra apa yang diotak, saking dalamnya susah banget buat digali. serta Supaya hasil ujiannya juga memuaskan ... nih TIPS BUAT UJIAN menurut saya : 


  1. Belajar yang Rajin, sesuai materi pembelajaran ( sesuai juga mata kuliah yang mau ujian ).
  2. Persiapkan dari jauh jauh hari dan jangan malas supaya memahami materi.
  3. Duduk ditempat yang  jangan terlalu belakang ( jadi pusat perhatian Pengawas ), Jangan ditengah ( karena nggak kosen bakal dipanggil sana sini buat pinjam Tipe-X), Jangan di Pojok ( biasanya Pengawas berdiri di pojok), dan tempat strategis sebenernya Nomer dua dari depan bahkan paling depan strategis karena pengawas jarang merhatiin,hehehe ( kalau kepepet di depan suka gimana gitu hahaha tapi kalau suruh milih didepan kayanya enggak deh)
  4. Dan yang pasti jangan terlalu percaya dengan kalimat mutiara Open Book dari dosen. Karena bisa saja Pengawas lebih berkuasa dibandingkan dengan Kalimat Mutiara Sang Dosen. Atau kadang kadang Ejaan Open Book di Soal berubah seketika menjadi CLOSE BOOK. So meskipun sudah dibilang Open Book, usahakan kalian tetap belajar ya. :) supaya hasil yang diperoleh juga memuaskan. ^^
  5. Pakai rumus UJIAN =  DATANG > BERDOA > KERJAKAN > KUMPULKAN > LUPAKAN > PASRAHKAN jangan DIGALAUIN . Biasanya kebanyakan mahasiswa udah dikumpulin masih aja digalauin.hehehe 

Dan pada saat Ujian hari itu, Alhamdulillah Saya mengerjakan hampir 90% mengingat dari catatan gagal tayang dan tersimpan di Tas karena Close Book hehehe. Ilmu kepepet suka datang disaat terdesak.Alhamdulillah ^^ Alhamdulillah 0316 Done!! ... I'm Coming 0916 Hip Hip Horeeeee
 

Kacamata Tati Copyright © 2011 - |- Template created by O Pregador - |- Powered by Blogger Templates